Interlac Probiotik Drop, Solusi Si Kecil di saat Kolik

Hai Moms, kali ini aku mau sharing, soal suatu kondisi yang sebagian besar, pasti kita alami dalam mengurus si kecil, terutama pada usia 0 – 1 tahun. Bener gak sih ya moms, kalo bayi usia 0 – 1 tahun itu, memang mudah terkena kolik? Dari berita yang aku baca, 1 dari 4 bayi yang baru lahir ternyata beresiko terkena kolik. Kemudian menurut American Academy of Pediatrics dan systematic review yang terpublikasi, menyatakan bahwa, 25 – 28% dari bayi mengalami kolik.

           
                            • Gambar anak bersama produk Interlac Drops

Pada umumnya, bayi usia 0 – 1 tahun memang suka rewel, dikarenakan bayi pada usia tersebut sebagian besar, memang belum bisa bicara dengan jelas, jadi kita sebagai orang tua kadang suka bingung, apa sih ya sebenarnya yang dia mau? 

                            • Gambar anak bersama produk Interlac Drops

Apa sih sebenarnya kolik? Kolik adalah suatu kondisi, yang terjadi ketika bayi terus menerus rewel  atau menangis, tanpa penyebab yang jelas. Dan biasanya terjadi pada bayi usia 2 minggu hingga 4 bulan. 

Ciri-ciri bayi sedang terkena kolik adalah, biasanya saat menjelang sore atau malam hari, bayi sudah mulai rewel secara terus menerus, tanpa tahu apa penyebabnya. 

Hal ini merupakan salah satu hal, yang disebabkan oleh ketidakseimbangan mikrobiota saluran cerna. Bayi penderita kolik, cenderung memiliki jumlah bakteri yang lebih rendah, dan bakteri jahat yang lebih tinggi, dibandingkan bayi sehat.

Aku sebagai seorang ibu dari 2 anak, memiliki pengalaman mengenai kolik, khususnya untuk anak aku yang kedua, pada saat anak aku sekitar umur 1 minggu, saat itu anak aku baru lahir hingga umur 1 minggu sama sekali belum BAB, padahal saat itu anak aku minum ASI nya cukup banyak. 

Lalu aku dan suami bingung, kok sudah hampir 1 minggu, anak kedua aku ini kok belum BAB ya, dan saat waktu sore menjelang malam selalu rewel. Saat itu aku dan suami memutuskan untuk periksa kembali ke dokter spesialis anak, untuk memeriksa mengenai hal ini. 

Ketika dokter memeriksanya, dapat disimpulkan tidak terjadi sesuatu hal yang  mengkhawatirkan, dikarenakan pada perut anak aku, juga tidak terlalu besar, sehingga saat itu dokter berpendapat bahwa ASI yang selama ini ia minum, dapat dicerna dengan baik dan diserap dengan baik oleh bayi. 

Namun setelah aku dan suami cerita, mengenai kondisi dan kejadian yang dialami si kecil, dan dokter juga menanyakan soal,  saat / kondisi dimana anak aku suka rewel atau tidak, lalu kami ceritakan semua kondisi yang dialami, yaitu saat sore menjelang malam, anakku selalu rewel, dan tidak tahu harus bagaimana, padahal semua sudah dilakukan. 

Misalnya mengganti popok, memberi ASI yang cukup, dan memberi tempat yang nyaman, pada bayi, serta memastikan kondisi bayi tetap nyaman. Kemudian dokter menyimpulkan bahwa, kemungkinan besar anak aku mengalami kolik, imbuhnya.

Cara mudah mendiagnosa bayi terkena / mengalami kolik atau tidak, yaitu apabila bayi menangis terus-menerus tanpa sebab yang jelas, dan ini terjadi pada anak kedua aku ini. Setelah itu dokter langsung memberi saran untuk segera mengkonsumsi INTERLAC DROPS dengan probiotik yang bisa meredakan kolik. 


                   • Gambar produk Interlac Drops

INTERLAC DROPS sangat bermanfaat untuk kolik, karena dengan kandungan lactobacillus reuteri, DSM 17938 adalah satu satunya solusi yang teruji klinis, dan direkomendasikan oleh lembaga internasional, sebagai terapi pencegahan kolik dengan efikasi, dan keamanan yang terbukti. 

INTERLAC® dengan kandungan Lactobacillus reuteri DSM 17938, adalah satu-satunya solusi yang teruji klinis, dan direkomendasi sebagai terapi, dan pencegahan kolik dengan efikasi dan keamanan yang terbukti.

 Dari hasil studynya, Interlac dapat menurunkan waktu menangis pada bayi hingga 74% setelah 1 minggu pemakaian bahkan hasilnya sudah nampak dari mulai 1 hari pemakaian, dan tingkat keberhasilan penurunan durasi menangis bayi yang diterapi dengan Interlac itu 95%

INTERLAC DROPS sangat aman digunakan mulai dari bayi baru lahir,  karena kandungan lactobacillus reuteri yang terdapat pada INTERLAC DROPS sudah teruji klinis untuk bayi yang baru lahir, balita, anak-anak, dewasa, dan bahkan pada ibu hamil dan prematur.

Cara kerja INTERLAC DROPS untuk kolik, yaitu dengan cara meningkatkan jumlah bakteri baik, dan mengurangi bakteri jahat / patogen di saluran cerna, juga dalam pup si kecil terjadi pengurangan jumlah bakteri E. Coli, yang membahayakan. 

Selain itu, Interlac Drops juga dapat mengurangi gas, dan meningkatkan pola gerakan usus. Maka pemberian asupan probiotik sejak dini menjadi langkah penting dalam memelihara kesehatan bayi. 

Jangan anggap sepele kolik ya, karena bayi dengan kolik, yang tidak didiagnosa, dan diterapi ternyata memiliki dampak jangka panjang, misalnya berisiko lebih tinggi terkena ADHD atau kesulitan berkonsentrasi, nyeri pada perut, dermatitis atopik, alergi, rhinitis, maupun asma. 

Hal ini yang disebut dalam dunia kesehatan sebagai gut brain axis, secara sederhana diartikan, ada hubungan dua arah antara saluran pencernaan (gut) dengan otak manusia (brain).

INTERLAC DROPS, sangat mudah didapat, dikarenakan tidak perlu resep untuk mendapatkannya, dapat dibeli secara offline di baby shop, dan apotek, maupun modern outlet, seperti, (guardian, watsons, boots, supermarket, dll) serta online di Interbat Official Shop, dan e-commerce kesayangan.

Untuk pembelian bisa di link berikut https://shope.ee/1Vb3HGHBgH

Tentang INTERLAC

INTERLAC adalah produk impor dari BioGaia, perusahaan yang dikenal sebagai World Leader in Probiotics. INTERLAC adalah satu-satunya produk probiotik di Indonesia, yang mengandung probiotik Lactobacillus reuteri DSM 17938. 

Lactobacillus reuteri DSM 17938, adalah produk probiotik berpaten dengan uji klinis paling banyak diteliti di dunia, dengan efikasi dan keamanan yang teruji klinis untuk segala usia. 

INTERLAC DROPS 

komposisi : Tiap 5 tetes mengandung Lactobacillus reuteri DSM 19738......10^8 CFU

       (10 pangkat 8 setara dengan lebih dari 100 juta bakteri baik tiap dosis penggunaan).

Kegunaan : 

Suplemen kesehatan untuk membantu memelihara kesehatan pencernaan.

Interlac Drops adalah probiotik pertama dengan sediaan oral drops di Indonesia, yang cocok terutama untuk bayi baru lahir, hingga berusia 2 tahun.

Formulasi Interlac Drops sama sekali tidak mengandung laktosa, sehingga aman untuk bayi yang intoleransi laktosa.

Keterangan :

Kocok dengan baik sebelum digunakan

Dianjurkan untuk menggunakan sendok

1 botol = 25 tetes untuk penggunaan 25 hari

Rasa netral (plain) untuk bayi dan anak-anak 0 – 2 tahun

Cara Penggunaan :

5 tetes 1x sehari atau sesuai dengan anjuran dokter

Kocok terlebih dahulu

Tuang dengan botol dimiringkan 45 derajat sampai menetes 

Tuang 5 tetes interlac drops ke sendok, lalu suapkan ke bayi

Tutup kembali yang rapat, setelah digunakan simpan kembali di kulkas bawah (bukan freezer)

Interlac drops setelah dibuka, akan optimal manfaatnya hingga 3 bulan 

Jika disimpan lebih dari 3 bulan, hasilnya akan kurang optimal


THANK YOU







Komentar

  1. Aku juga selalu sedia Interlac drop dirumah, membantu banget untuk menjaga pencernaan dan daya tahan tubuh anak2..

    BalasHapus
  2. Kalo baby sehat, ibu juga jadi happy ya mom. Bayiku pernah kolik dan jujur itu capek banget, karena si bayi kan jadinya rewel dan nangis terus. Makanya, sekarang aku jaga banget saluran cernanya. Biar ngga kena kolik

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan Populer